Rabu, 02 Mei 2012

Salam Kenal


Blog ini saya buat dengan harapan bisa menjadi tempat/wadah kita para pelajar SMK Xaverius 01 Belitang, baik yang masih aktif maupun yang sudah lulus (alumni), untuk berkumpul dan saling sharing, tukar pandangan dalam segala hal yang positif. Sehingga tali persahabatan kita tetap terjalin sepanjang masa. Amin.
Sebelumnya perkenalkan nama saya Pius Budihardjo, untuk saat ini saya terdaftar sebagai pelajar SMK Xaverius 01 Belitang, kelas II Adm Perkantoran, angkatan 2010.
Pada postingan perdana saya ini, sekalian saya mohon dukungan dari rekan-rekan sesama pelajar serta alumni  SMK Xaverius 01 Belitang untuk kemajuan blog ini. Mudah-mudahan blog ini bisa berguna dan bermanfaat untuk semuanya.

Gumawang, 03 Mei 2012
PIUS BUDIHARDJO

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More